EKO SETIAWAN, NIM. A31801123 (2019) ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN ACUTE MYOCARD INFARC (AMI) DENGAN MASALAH NYERI DADA DI IGD RSUD KRT SETJONEGORO WONOSOBO. Karya Ilmiah Akhir thesis, STIKES MUHAMMADIYAH GOMBONG.
Preview |
Text
EKO SETIAWAN NIM. A31801123.pdf Download (464kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang: Acute Myocard Infarc adalah terhentinya aliran darah walaupun hanya sesaat, yang menuju ke jantung, dan mengakibatkan sebagian sel menjadi mati.. Acute myocard infarc biasa nya di sertai nyeri dada dan penurunan saturarsi oksigen di akibatkan suplai oksigen yang kurang. Tujuan Penulisan: Untuk mengetahui efektifitas relaksasi benson ( Posisi Semi Fowler ) pada masalah keperawatan nyeri dada pada pasien acute myocard infarc. Asuhan Keperawatan: Saat pengkajian didapatkan data klien penurunan saturasi O2 dan nyeri dada pasien di sebelah kiri. Penurunan tekana darah 100/58 mmHg, Nadi 98 x/menit, Suhu 36,9 C, RR 28 x/menit dan skala nyeri 7. Penulis mendapatkan masalah keperawatan nyeri dada berhubungan dengan pola nafas tidak efektif dan menyusun rencana keperawatan yang dilakukan memposisikan klien dengan posisi semi fowler untuk membebaskan jalan nafas. Karena klien mengalami nyeri dada yang di akibatkan dari penurunan saturasi O2 maka penulis menilai klien dengan memonitor saturasi O2 dan menilai tingkatan nyeri setiap 30 menit, monitor vital sign, kesadaran dan terapi sesuai intruksi. Tindakan yang direncanakan telah dilakukan oleh penulis 2x30 menit dengan hasil evaluasi masalah nyeri dada berhubungan dengan pola nafas tidak efektif subyek studi kasus teratasi. Fokus tindakan : Tindakan posisi semi fowler terbukti efektif mengurangi nyeri dada dengan meningkatnya asupan O2.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah Akhir) |
---|---|
Additional Information: | Podo Yuwono, M.Kep.CWCS |
Uncontrolled Keywords: | acute myocard infarc, semi fowler, nyeri dada |
Subjects: | Profesi Ners |
Divisions: | Prodi Profesi Ners |
Depositing User: | Desy Setiyawati - |
Date Deposited: | 09 Jan 2020 02:40 |
Last Modified: | 09 Jan 2020 02:40 |
URI: | http://repository.unimugo.ac.id/id/eprint/1303 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |